Seseorang yang dimuliakan adalah ia yang bermanfaat bagi sesamanya, Semoga Blog ini bermanfaat untuk anda :)

Sunday 4 May 2014

Perbedaan Manajer dan Pimpinan




Manajer dan Pemimpin
v  Manajer adalah  seseorang yang MENGELOLA dan MENGATUR SUMBER DAYA (Sumber daya tersebut dapat berupa uang, asset, orang, stok, metode kerja, dan waktu) yang bekerja dengan atau melalui orang lain dalam upaya untuk mencapai tujuan organisasi.

v  Pemimpin adalah seseorang yang memiliki kemampuan memimpin, artinya memiliki kemampuan untuk mempengaruhi orang lain atau kelompok tanpa mengindahkan bentuk alasannya.

Perbedaan Manajer dan Pemimpin
Manajer
Pemimpin

·         Mengelola
·         Dapat di cetak
·         Memelihara
·         Memfokuskan pada sistem dan struktur
·         Mengandalkan kontrol
·         Berorientasi jangka pendek
·         Bertanya bagaimana dan kapan
·         Berorientasi pada hasil
·         Meniru
·         Menerima status quo
·         Seperti tentara yang siap selalu diperintah
·         Melakukan dengan benar

·         Berinovasi
·         Tidak dapat di cetak
·         Mengembangkan
·         Memfokuskan pada orang-orang (bawahan)
·         Menumbuhkan kepercayaan
·         Memiliki perspektif jangka panjang
·         Bertanya apa dan mengapa
·         Berorientasi pada peluang-peluang masa depan
·         Menciptakan
·         Menentang status quo
·         Adalah dirinya sendiri
·         Melakukan hal yang benar

Apakah setiap pemimpin adalah manajer?
Seorang MANAGER belum tentu adalah seorang PEMIMPIN dan seorang PEMIMPIN tidak harus menduduki posisi atau jabatan tertentu. Pemimpin terbaik adalah seorang manajer yang dapat memotivasi dirinya sendiri dan orang lain, yang dapat memberikan arah buat dirinya sendiri dan orang lain, yang dapat bekerja sama dalam kolaborasi menuju tujuan bersama, yang dapat memetakan risiko dan krisis, yang dapat menghapus hambatan, dan memberikan umpan balik, untuk kemajuan diri sendiri, orang lain, dan organisasi.
Share:

0 comments:

BTemplates.com

About

BTemplates.com

Total Pageviews

Terimakasih atas kunjungannya, dan pastinya semoga bermanfaat!. Powered by Blogger.